Translate

Rabu, 11 Juli 2012

Twitter dan keuntungan yang didapat dari kicauan kita

 Apakah anda kenal Twiiter? apakah anda sudah membuat akun di dalamnya?. Mungkin banyak dari kita sudah banyak yang tahu media sosial internet ini,banyak orang terkenal menggunakan media sosial ini untuk berbagai kepentingan mulai dari bisnis,politik,ataupun berbagai informasi. Artis, politikus,presiden,hingga akun tidak jelas ada di twitter.

Twitter berawal dari sebuah diskusi yang diselenggarakan oleh anggota dewan dari Podcasting perusahaan Odeo. Dalam pertemuan tersebut, Jack Dorsey memperkenalkan ide twitter dimana individu bisa menggunakan SMS layanan untuk berkomunikasi dengan sebuah kelompok kecil. Proyek ini dimulai pada tanggal 21 secara terbuka pada tanggal 15 Juli 2006. Twitter menjadi perusahaan sendiri pada bulan April 2007. Popularitas Twitter mulai meningkat pada tahun 2007 ketika terdapat festival South by Southwest (SXSW). Selama acara tersebut berlangsung, penggunaan Twitter meningkat dari 20.000 kicauan per hari menjadi 60.000. Reaksi di festival itu sangat positif. Pada tanggal 14 September 2010, Twitter mengganti logo dan meluncurkan desain baru dan logo berubah lagi pada tanggal 6 Juni 2012. ( sumber )
Perbedaan desain lama dan baru logo Twitter

Pada bulan Februari 2010 pengguna Twitter mengirimkan 50 juta per hari. Pada Juni 2010, sekitar 65 juta kicauan yang dikirim-tampil setiap hari, setara dengan sekitar 750 kicauan dikirim setiap detik, menurut Twitter. Indonesia berada di posisi kelima dengan jumlah akun 19,5 juta, setelah disalip oleh Inggris Raya yang berhasil berada di posisi keempat dengan 23,8 juta akun. Sementara itu, posisi satu ditempati Amerika Serikat dengan 107,7 juta, posisi kedua diraih Brasil dengan 33,3 juta, dan Jepang di posisi ketiga dengan 29,9 juta akun. ( sumber )
Banyaknya jumlah pengguna twiiter dan belum ditambah banyak jumlah dari kicauan dari seorang akun twitter menjadikan saya penasaran kira berapa keuntungan finansial yang didapat media sosial ini dari aktifitas kicauan yang kita lakukan. 

Twitter memiliki tiga sumber pendapatan y: 1.firehose nya,2. Promosi tren, dan3. Promosi akun.
1.Twitter menghasilkan pendapatan dengan menjual data tersebut ke Microsoft dan Google untuk mesin pencari mereka. dari penjualan itu Twitter akan mendapat $ 20.000.000 tahun.
2. Untuk promosi trend twitter mendapatkan keuntungan hinggal 35 juta US$. yang dimaksudjj promosi disini ketika twitter ingin masuk ke suatu negara sehingga terjadilah kontrak.
3. untuk promosi akun twitter mendapatkan jumlah pendapatan paling banyak. dengan estimasi banyaknya aku terkenal di twiiter. di prediksi dari promosi akun twitter mendapatkan pendapatan 35 juta US$.
Sehingga diprediksi jumlah total yang didapat dari 3 sumber pendapatan diatas ialah sebesar 85juta US$ wow! angka yang tidak sedikit bukan. maka tidaklah heran pendiri twitter Jack Dorsey mempunyai rumah seperti ini
 
  
  

Referensi:
- http://articles.businessinsider.com/2011-06-30/tech/30012755_1_twitter-advertisers-revenue
- http://id.wikipedia.org/wiki/Twitter

Sabtu, 07 Juli 2012

Ekspansi Ekonomi Indonesia

Globalisasi adalah kata yang sering kita dengar beberapa tahun belakangan ini dari berbagai media. Secara pengertian  Globalisasi adalah keterkaitan dan ketergantungan antar bangsa dan antar manusia di seluruh dunia melalui perdagangan, investasi, perjalanan, budaya populer, dan bentuk-bentuk interaksi yang lain sehingga batas-batas suatu negara menjadi semakin sempit. (wikipedia) sedangkan globalisasi dalam konteks ekonomi ialah proses terbuka suatu negara dalam beraktifitas ekonomi dengan dunia. proses bisa seperti perdagangan, investasi, bahkan tenaga kerja. ( terjemahan dari berbagai sumber buku). Joseph Stiglitz dalam bukunya making globalization work menenkankan bahwa globalisasi susah dihindari lagi dengan berkembangnya teknologi dan telekomunikasi. 


Salah satu keuntungan dari adanya globalisai ialah para pengusaha dapat melakukan ekpansi usaha bukan saja di dalam negeri tetapi juga di luar negeri. Indonesia sebagai contohnya, tergabung dalam negara ASEAN dan diikat melalui perjanjian AFTA ataupun ACFTA mempermudah indonesia untuk melakukan transaksi ekonomi dengan negara asean ataupun negara di luar asean. Pada saat tulisan ini saya tulis melalui akun (@GNFI) saya mengetahui bahwa indonesia sedang ikut dalam globalisasi degan cara melakukan ekspansi ekonomi ke luar negeri. yang pertama ialah ekspansi yang dilakukan PT Wijaya Karya untuk membangun pabrik beton di negara irak nantinya pabrik ini akan dijual dan tentunya selain mendapat keuntungan untuk PT Wika indonesia juga akan "kecipratan" sumber devisa dari proses perdagangan ini. selain itu kementrian BUMN memiliki keinginan untuk membuka  kantor PT Bank Negara Indonesia (Persero), PT Wijaya Karya (Persero) dan PT Pertamina (Persero). Myanmar yang baru saja membuka diri terhadap dunia luar merupakan potensi pasar tersendiri yang bisa digarap dalam tujuan memajukan perekonomian bangsa. jika rencana ini jadi terrealisir maka ini juga bisa menjadi peluang untuk menambah jumlah tenaga kerja yang bekerja di luar negeri. 

MAJU TERUS EKONOMI INDONESIA


Jumat, 06 Juli 2012

Spanyol Jaya di Sepakbola Lesu di Ekonomi

    Sekitar satu minggu yang lalu kita baru saja melewati salah satu pesta sepakbola di dunia yaitu piala eropa. selama sebulan penuh kita disugguhkan skill individu dan kelompok dari tim-tim eropa yang banyak diantaranya merupaka negara kiblat sepakbola dunia. Piala eropa 2012 sendiri ini akhirnya mengeluarkan Spanyol sebagai juara setelah mengalahkan Italia dengan score 4-0 score yang cukup telak di pertandingan final. Hasil ini semakin lengkap dengan keluarnya Fernando Torres sebagai top scorer dan andre iniesta sebagai man of the match. Saya sebagai pendukung italia tentunya kecewa tetapi memang harus diakui bahwa memang Spanyol lebih terorganisir dalam bermain daripada italia. Selain itu Spanyol menciptakan sejarah sebagai tim pertama yang berhasil mempertahankan gelar piala eropa dan tim yang selalu juara dalam lima tahun belakangan ini (piala dunia 2010, piala eropa 2008). Hasil ini tentunya merupakan obat tersendiri buat rakyat spanyol yang sedang dirundung masalah krisi ekonomi efek domino dari krisis eropa yang pertama kali muncul dari negara yunani (yang juga peserta di turnamen ini).

 

   Krisis utang Eropa berasal dari Yunani, yang kemudian merembet ke Irlandia dan Portugal. Ketiga negara tersebut memiliki utang yang lebih besar dari GDP-nya, dan juga sempat mengalami defisit (pengeluaran negara lebih besar dari GDP). Krisis mulai terasa pada akhir tahun 2009, dan semakin seru dibicarakan pada pertengahan tahun 2010. Pada tanggal 2 Mei 2010, IMF akhirnya menyetujui paketbail out (pinjaman) sebesar €110 milyar untuk Yunani, €85 milyar untuk Irlandia,dan €78 milyar untuk Portugal. Kemudian kekhawatiran akan terjadinya krisis pun berhenti sejenak. Efek dari krisis Eropa ini cukup berdampak kepada IHSG, yang ketika itu anjlok besar-besaran dari posisi 2,971 ke posisi 2,514 (Sumber).

  Krisis ekonomi Spanyol sendiri berasal dari masalah perbankan mereka. Perbankan Spanyol mengalami masalah tidak hanya karena pemerintah Spanyol menjalankan defisit fiskal besar, tetapi juga karena kredit macet yang mereka kucurkan sebelumnya ke sektor properti, baik untuk perusahaan pengembang maupun individu dalam bentuk KPR. Sektor konstruksi Spanyol relatif memiliki kontribusi lebih besar ke seluruh ekonomi mereka daripada sektor konstruksi di negara zona euro lainnya dan bahkan Amerika Serikat (sumber ).

  Perbankan Spanyol telah mengambil langkah penghapusan (write downs) sebagian nilai pinjaman mereka, tapi banyak pengamat memperkirakan masih tidak cukup. Pemerintah Spanyol sendiri secara efektif telah menasionalisasi satu bank, Bankia, karena terancam kebangkrutan. Tapi, akan sangat mungkin mereka akan dihadapkan dengan kebutuhan pengambilalihan bank lainnya. Pemerintah Spanyol sendiri sudah mengakui bahwa mereka tidak memiliki dana untuk rekapitalisasi bank-bank bermasalah. Menteri-menteri keuangan Uni Eropa dilaporkan juga telah berkomitmen menyediakan hingga 100 miliar Euro (US$125 miliar) untuk upaya rekapitalisasi perbankan Spanyol. Namun, pengalaman dengan krisis perbankan secara umum di dunia menunjukkan bahwa perkiraan awal kerugian ini akan terbukti terlalu rendah. Dengan kata lain, Spanyol akan butuh bailout tambahan dalam waktu dekat (Sumber). Efek dari krisis ini sudah bisa diduga akan terjadi inflasi dan pengangguran akibat dari pengetatan anggaran.

Krisis ini masih dalam tahap pencarian jalan keluar dan sampai sekarang masih belum menemukan titik terang tapi setidaknya tim sepakbola spanyol bisa menjadi sedikit obat pelipu lara masyarakat spanyol dalam  menghadapi spanyol. FYI ketika Argentina menjuarai piala dunia 1986 keadaan ekonomi negara tersebut sedang kacau balau dengan timbunan utang luar negeri yang tinggi, Inflasi yang mencapai angka 200 %, serta pengeluaran yang merudum. (Wikipedia)





Referensi:
-http://mss-feui.com/?p=605
-wartaekonomi.co.id/berita3861/krisis-eropa-masalah-spanyol-2.html
-http://id.wikipedia.org/wiki/Argentina

Kamis, 05 Juli 2012

[Beyond Movie]: Too Big Too Fail

Salah satu hobi saya adalah menonton film entah itu di bioskop ataupun dalam bentuk dvd, sudah banyak judul film yang saya nonton dan setiap selesai menonton saya selalu berniat menulis resensi sederhana dari film yang sudah saya saksikan. Setelah sekian lama mempunyai niat menulis tentang sebuah film akhirnya pada hari ini niat saya terlaksanakan juga melalui tulisan saya di blog ini dan film pertama yang ingin saya bahas ialah film too big too fail.

Film ini adalah film dari amerika yang menceritakan tentang dibalik terjadinya krisis ekonomi amerika pada tahun 2008 yang akhirnya berdampak sistemik pada krisis ekonomi global. Di awal cerita dikisahkan bagaimana menteri keuangan amerika serikat pada saat itu Henry Paulson menghadapi krisis keuangan yang berawal dari krisis kredit perumahan. akibat adanya krisis tersebut perusahan investasi seperti citigrup dan countrywide financial mengalami kerugian sekitar 100 Miliar US$ bahkan akibat krisis ini perusahaan sebesar Lehman Brother bisa collapse. dalam film ini juga diperlihatkan bagaiman henry paulson mengundang CEO dari perusahaan investasi terbesar di amerika seperti Merril Lynch, Goldman Sachs, Morgan Stanley, dan JP Morgan Chase untuk menyelamatkan ekonomi Amerika Serikat. berikut adalah cuplikan film too big too fail


Pada akhir film, menteri keuangan Terkait dengan masalah krisis keuangan Subprime(mencuat sejak tahun 2007) ia membuat program Hope Now Alliance untuk menyelamatkan Fannie Mae & Fredie Mac, dua buah perusahaan pemberi kredit rumah terbesar di Amerika ketika dia menyadari krisis ini telah menjalar ke "Wall Street" dia juga mengikuti saran dari presiden bank federal new york, Timothy Geithner untuk memerger bank yang berindikasi bank investasi terkena krisis. Meskipun program ini berhasil untuk menstabilisasi bank dan perusahaan investasi tetapi justru meningkatkan tingkat penggangguran. pada saat ini 10 institusi finansial memegang 77% dari seluruh asset bank di amerika serikat dan menklaim mereka terlalu besar untuk jatuh (Too Big Too Fail). Film ini sejenis film thriller ekonomi karena memperlihatkan gentingnya situasi pada saat krisis ekonomi amerika, Curtis Hanson mensutradarai film ini dengan baik sehingga mendapat banyak nominasi   63rd Primetime Emmy Award.